Review EverWhite Hi Collagen

(Also available on my new blog: https://www.ladyjosman.com/)


Ini review beauty product pertama aku ya di blog ini. I am both excited and nervous. Excited karena kayaknya ini produk bagus, dan nervous karena aku pertama nulis ini di hari kedua aku minum collagen drink ini. Who knows nanti hasilnya bagaimana. Review ini aku akan tulis perhari to see if there will be any differences selama minum produknya.
Sebelum ke journey aku make produk ini, aku coba review beberapa hal mendasar dulu ya.
PACKAGING
Ini aku baru beli produknya sore. Packagingnya imut banget, girly and fresh. Ini aku belinya gak berencana, lagi muter-muter di mall terus liat ini di Century. Setelah baca-baca packagingnya dan keinget bahwa emang kolagen penting buat kulit, rambut, dan kuku (setidaknya yah. Kegunaan lainnya juga banyak. Di bawah ada link untuk baca-baca kegunaan kolagen ya)
SERTIFIKAT MUI
Produk ini sudah mengantongi sertifikat halal dari MUI (in case kamu peduli sama beginian).  1 box isi 20 sachet untuk 10 hari (diminum 2 kali sehari). Selain itu produk ini juga sudah terdaftar di dinas kesehatan, more reasons to feel safe in putting it into your body!
HARGA
Harga bisa bervariasi tergantung di mana kamu beli. Yang aku tau (ngulik-ngulik info dari akun resmi Ever White, harganya Rp 150.000 untuk saat ini). Dan ini sudah harga standar. Mungkin ada juga yang jual lebih murah, tapi untuk amannya sepertinya ya emang harus beli di counter atau agen resmi mereka ya.
KOMPOSISI
Untuk kandungan produk ini seperti diliat di gambar ya.
·         Collagen fish
·         Pro glutathione
·         Soluble fiber C
·         Vit C dan E
·         Ekstrak anggur dan strawberry
·         Premix vitamin dan mineral
         Malto Dextrin

Ok, enough about the product. Now let’s move on to the journey.
FYI, kulitku cenderung kering dan berminyak di T-Zone. Rentan berjerawat.
So let’s begin our journey yah!
Day 1
Malam sebelum aku tidur aku minum untuk pertama kalinya. 1 sachet dilarutkan dengan air putih biasa (tidak dingin/panas) kira-kira satu gelas kecil (100 ml). Rasanya asem-asem manis gitu dan beraroma anggur (which is logical karena emang ini minuman mengandung ekstrak anggur. LOL) Karena kandungan ekstrak buah anggur dan strawberry jadi walaupun ini berasal dari kolagen ikan jadi rasa dan aromanya gak amis ya. Jadi aman buat kamu yang gak suka bau amis.
Day 2
Muncul jerawat di atas bibir.
Bangun tidur kok berasa nyeri di atas bibir ya? Eh ternyata dan ternyata, JERAWAT! Kemarin sih jerawat ini emang ada bayang-bayang gitu, tapi kecil banget hampir gak keliatan (dan gak nyeri). Ini signifikan banget numbuhnya. Besar dan merah. Urgh! Aku gak bisa bilang ini karena minuman kolagen ini atau karena aku yang lagi dapet. Ups.
Selain itu belum ada hasil yang terlihat. (Ya iyalah minum juga baru 2 sachet. Hahahah)
Karena penasaran aku mulai browsing2 siapa tau ada reviewer lain yang pernah make Ever White. Dan lumayan banyak, dan keliatannya sih review jujur ya. Entahlah. Beberapa di antara mereka bilang sih hasilnya bagus dan baru terlihat signifikan setelah konsumsi selama kira-kira seminggu. We’ll see.
Day 3
Entah ini cuma perasaanku aja atau bukan ya, tapi kulitku keliatannya lebih lembab. Terlihat lebih sehat. Bangun tidur hari ini langsung ke depan cermin dan muka gak kusam-kusam amat. Hahaha.. and semalam aku VC ama my lovely man katanya dia kantung mata aku mengecil. Wahhhh… seneng banget dong ya. Selain minum kolagen ini, minggu terakhir ini aku lagi nyobain pake skincare baru juga sih ya. Skincare luar yaitu moisturizer khusus buat anti aging. Jadi aku gak tau mana yang sedang bekerja, bisa jadi salah satunya atau kombinasi keduanya. Tapi yang aku notice (kalo ini sih aku yakin karena EverWhite kolagennya), bibirku yang biasanya pecah-pecah semenjak lipbalm kesayangan aku habis jadi lebih halus. Warnanya juga lebih cerah (maklum mantan pengkonsumsi asap jadi tone bibir emang gelap). I think this product is working miracle yah!
Day 4
Foto yang kiri (Day 3) diambil saat aku di luar ruangan (which means the lighting is respectively better than the right picture) dan foto sebelah kanan diambil saat aku di dalam ruangan dengan hanya pencahayaan lampu kamar.
Di sini keliatan banget dari kiri ke kanan jerawat aku makin gede. Dan nyeri! The good news is bibir aku membaik. Makin cerah dan gak kering. Pori-pori kulit aku juga keliatan makin mengecil. Oh I love this product so much!
Day 5 and Day 6
Selama dua hari ini perubahan yang terjadi yang aku bisa notice adalah jerawat udah mengering plus kulit yang biasanya kusam habis jalan-jalan ke pantai kali ini aman ya. Aku ke pantai sekitar jam 11 siang dan menghabiskan waktu selama beberapa jam di sana. Yup! No sun/UV protector whatsoever selain dari lotion yang aku pakai pagi sebelum berangkat.
Biasanya kalo aku ke pantai pulangnya pasti gosong binti belang. Alhasil pulangnya aku mesti perawatan ekstra terlebih di area wajah (mulai dari mild scrub, masker, rutin pake essence, dst). Hahahah.. Berkulit cokelat boleh dong asal jangan kusam.
Tapi kali ini aku serahkan pada Yang Maha Kuasa (apaan sih!!?) dan si collagennya ini doing yang bekerja.
(Sekalian mau pamer foto waktu lagi jemuran main di pantai di terik matahari siang bolong ya!)

Day 7 and Day 8
Okay, setelah mengkonsumsi minuman kolagen ini selama seminggu, I think it is safe to say that this product works wonder on my skin. Sampai sekarang (hari ke delapan) jerawat yang muncul setelah minum product ini emang masih ada, tapi sudah mulai mengering seperti yang aku bilang sebelumnya. Dan satu lagi, my bae told me my eye bag now looks smaller. So I have decided to repurchase the product.
In conclusion:
·         Everwhite Hi Collagen drink ini bisa membantu mencerahkan kulit dan membuat kulit terlihat sehat.
·         This product has some detoxification effect, which on my case, muncul breakout di muka.
·         Produk ini somehow bisa membantu kamu yang punya mata panda kayak aku agar mata panda kamu mengecil (how amazing is that!)
Stay beautiful and happy ya!
P.S. I love you.

https://www.ladyjosman.com/

No comments:

Post a Comment

FEATURED POST

Review EverWhite Hi Collagen

(Also available on my new blog:  https://www.ladyjosman.com/ ) Ini review beauty product pertama aku ya di blog ini. I am both e...

POPULAR POSTS